Kirim-kiriman Kartu Pos

Udah 2013 baru kepikiran buat berkirim-kirim kartu pos? Bukannya udah basi? Bukannya udah ada email?

Nah itu dia, saya baru kepikiran untuk berkirim-kirim kartu pos setelah beberapa minggu yang lalu saya mendapat sebuah Kartu Pos dengan perangko USA dari @yudhisbrooos.

postcard

Saya pikir akan lebih spesial jaman sekarang ada orang mau repot-repot berkirim kartu pos. Dibandingkan menerima ratusan email spam viagra setiap harinya, menerima selembar kartu pos dari teman-teman berbagai pelosok negeri tentu akan sangat berharga rasanya.

Dan katanya nih, setiap daerah punya kartu pos khas daerah masing-masing. Menarik nih. Kalau punya teman dari daerah lain yang biasanya cuma mention-mentionan di twitter, berkirim kartu pos bisa sekalian buat promosiin daerah masing-masing. Sukur-sukur diangkat jadi duta pariwisata hehehe.

13 thoughts on “Kirim-kiriman Kartu Pos

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.