Mengurus Paspor Secara Online

Sekitar dua minggu yang lalu saya mencoba untuk melakukan pengurusan paspor secara online. Emang bisa? Bisa dong, tapi sebenarnya ngga online-online banget sih, cuma buat input data dan pembayarannya aja kita lebih duluan dibanding mereka yang mengurus langsung. Buat foto dan pengambilannya sama aja. Ngatri puanjaaang.

Awalnya kemarin itu nanya-nanya dulu ke Fhia yang udah duluan sukses ngurus paspor secara online. Trus nyoba main ke websitenya Imigrasi RI pada alamat imigrasi.go.id dan menemukan layanan paspor online dibagian tengah websitenya. Nah si layanan paspor online ini ada dipilihan pertama.

paspor-onine-3

Eh iya, untuk yang online ini bisa buat bikin paspor baru, bikin baru buat TKI, perpanjangan, lembaran penuh karena keseringan kelayapan maupun pengurusan paspor hilang.

Selanjutnya setelah masuk ke aplikasi permohonan paspor secara online ini, tinggal diisi saja seluruh data secara benar. Cuma ngisi data doang. Ngga ada upload file apapun. Setelah seluruh data selesai diisi nanti kita akan dapat email notifikasi untuk melakukan pembayaran sebesar Rp 355.000.

Untuk pembayarannya katanya juga bisa dilakukan di Bank manapun. Karena kebetulan yang terdekat saya ada ATM Non Tunai BNI, saya coba saja disana. Beneran cuma pengen testing aja. Antara yakin bisa sama takut-takut gagal. Dan.. ternyata bisa. HAHAHAHA.

Eh iya, pada email yang tadi juga ada link konfirmasi jika sudah melakukan pembayaran. Segera saya konfirmasi saja pembayaran yang tadi. Takutnya nanti angus duitnya.

Setelah dilakukan konfirmasi pendaftaran, ada pilihan selanjutnya yaitu tanggal berapa kita bisa hadir di kator imigrasi terdekat. Lalu bakal dapat email satu lagi, isinya data diri dan konfirmasi jadwal yang dipilih tadi. yang ini attachment emailnya jangan lupa diprint buat dibawa nanti yah.

Selanjutnya? Yaa tinggal datang ke kantor Imigrasi yang dipilih pada tanggal yang ditentukan. Jangan lupa bawa dokumen-dokumen persyaratannya.

Dokumen-dokumennya nih :

  • KTP Elektronik dan fotocopynya. Fotocopynya musti kertas A4 yah. Yang langsung keliatan bagian depan dan belakangnya.
  • Kartu keluarga dan fotocopynya.
  • Akta kelahiran dan fotocopynya.
  • Paspor lama jika melakukan perpanjangan.
  • Surat keterangan telah melakukan rekam E-KTP jika E-KTP nya belum dapat.

Itu doang?

Iya.

Ga perlu bawa ijazah?

Ngga perlu. Karena kata mbak-mbaknya kemarin yang penting dokumennya memuat Nama lengkap kita, Nama lengkap kedua orang tua dan ada keterangan tempat lahir. Yang paling lengkap yaa dokumen akta kelahiran.

Sampai akhirnya tiba ditanggal yang telah ditentukan, pukul 06.10 WIB saya sampai di Kantor Imigrasi I Padang, niatnya biar urusan cepat selesai. Tapi ternyata sekitar 15 orang lainnya sudah ada disana. Antri nomor antrian. Pengambilan nomor antrian sendiri baru dibuka pukul 07.30 – 10.00 WIB.

paspor-online-2

Jadi ternyata untuk yang mengurus paspor secara online dikasih kode antrian A, sedangkan untuk pengurusan langsung dikasih B. Cukup beruntung saya dapat nomor antrian pertama hehehe. Eh iya saran buat teman-teman yang mau ngurus paspor juga. Datanglah sepagi mungkin karena jika tidak waktu kita akan banyak terbuang untuk ngantri nomor antrian doang. Puanjaaaaang.

Setelah sesi poto-poto, saya disuruh kembali lagi setelah tiga hari untuk mengambil paspor. Dan akhirnya paspornya selesai.

paspor-online-1

Secara keseluruhan ngga ada masalah sewaktu saya mengurus paspor secara online kemarin. Mungkin bisa jadi masukan buat teman-teman yang juga mau melakukan pengurusan paspor. Semoga bermanfaat.

One thought on “Mengurus Paspor Secara Online

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.